img

Bappeda Kabupaten Rokan Hulu Menyelenggarakan Kegiatan Sosialisasi Lomba Innovative Award Tahun 2024


Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Rokan Hulu menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Lomba Innovative Award Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2024.

Acara ini berlangsung di Hall Masjid Islamic Center Kabupaten Rokan Hulu, pada hari Selasa, (21/05/2024), dimulai pukul 09.00 WIB.

 

Acara ini di buka langsung oleh Asisten II Setda Rokan Hulu Drs. H. Ibnu Ulya M.Si, yang di hadiri Kepala Bappeda H. Yusmar S.Sos, M.Si, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta Camat se-Kabupaten Rokan Hulu. Dan narasumber kepala Bidang Inovasi dan tekhnologi BPP Kota Pekan Baru Yudi Adrian, SP, MP.

Kehadiran para pejabat ini menunjukkan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap upaya mendorong inovasi di kalangan masyarakat dan instansi pemerintah di Rokan Hulu.

Dalam sambutannya, Asisten II Setda Rokan Hulu Drs. H. Ibnu Ulya M.Si menyampaikan pentingnya kegiatan ini dalam rangka meningkatkan inovasi di berbagai sektor pemerintahan dan masyarakat. Menurutnya, inovasi adalah kunci untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan daya saing daerah di era globalisasi saat ini.

“Kegiatan ini merupakan langkah awal dalam menciptakan budaya inovasi di Kabupaten Rokan Hulu. Dengan adanya lomba ini, kita berharap dapat melahirkan ide-ide kreatif dan inovatif yang mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Ibnu Ulya.

Dengan komitmen dan kerjasama antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai stakeholder, Rokan Hulu bertekad untuk terus maju dan berkembang menjadi daerah yang inovatif dan berdaya saing tinggi di tingkat nasional.

“Marilah kita bersama-sama mendukung dan berpartisipasi dalam Lomba Innovative Award ini. Dengan semangat inovasi, kita wujudkan Kabupaten Rokan Hulu yang lebih baik,” tutup Ibnu Ulya dalam sambutannya.

Sementara itu, Kepala Bappeda Rokan Hulu H. Yusmar S.Sos, M.Si menekankan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang jelas kepada seluruh OPD dan kecamatan tentang mekanisme, kategori, dan kriteria penilaian dalam Lomba Innovative Award 2024.

“Kami ingin semua peserta memahami betul apa yang diharapkan dari mereka, sehingga inovasi yang dihasilkan benar-benar bermanfaat dan aplikatif,” jelas Yusmar.

Lomba Innovative Award Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2024 ini akan terdiri dari beberapa kategori, di antaranya inovasi di bidang pelayanan publik, teknologi, pendidikan, kesehatan, dan lingkungan hidup.

Setiap kategori akan dinilai berdasarkan beberapa kriteria utama, seperti originalitas ide, keberlanjutan, manfaat bagi masyarakat, serta kemampuan implementasi.

“Pelatihan dan workshop ini akan melibatkan berbagai narasumber yang berkompeten di bidangnya. Kami ingin memastikan bahwa setiap peserta memiliki kesempatan yang sama untuk belajar dan mengembangkan inovasi mereka,” tambah Yusmar.

Sosialisasi Lomba Innovative Award Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2024 berjalan dengan lancar dan mendapatkan sambutan positif dari seluruh peserta.

“Diharapkan, melalui lomba ini, Kabupaten Rokan Hulu dapat menciptakan lebih banyak inovasi yang tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat lokal tetapi juga dapat diaplikasikan di daerah lain